Kepalaku rasanya berat...
Mungkin karena menahan kesal pada suamiku yang tidak mau mengangkat telfon saat tahu itu dari keluargaku di Bandung.
Menahan sedih, saat kudengar kakakku yang baru saja menjanda karena suaminya meninggal di peras oleh berbagai pihak.
Ya dari Pak RT tempat tinggalnya sendiri dengan menahan surat kematian suaminya, juga dari keluarga suaminya yang menginginkan harta warisan sang suami yang ditinggalkan.
Untungnya ada kakakku yang paling besar, yang gak kalah 'preman' dari orang orang itu.
Belum lagi persiapan pernikahan Reni kakakku yang lain yang akan berlangsung di bulan Desember.
Dan aku sebagai adik belum bisa membantunya apa apa, karena belum bisa sering sering pulang ke Bandung karena 'keadaan' yang membuatku tetap stay di Jakarta.
Belum lagi keinginan mertuaku yang lebih suka kalau aku memikirkan kembali pekerjaanku.
Menyuruh aku mempertimbangkan untuk memilih pekerjaan yang gajinya pas pas an atau anakku yang masih dalam masa pertumbuhan dan butuh perhatian full.
Menurutnya dengan gaji segitu rasanya gak worthy dan jika bos ku sampai menaikan gaji lagi, pasti pekerjaanku semakin banyak dan menumpuk dan akan semakin lebih lagi menyita waktu, akan tetap tidak akan worthy jika dibandingkan dengan memilih mengurus anakku.
Belum lagi dengan beberapa sikap suamiku yang membuatku menjadi sangat sensitif, walau hal sepele.
Pekerjaanku yang keteteran juga masuk dalam 'on my list!'
Menyerah? Tidak.
Aku tidak akan menyerah.
Semua ini soal kecil kok...kecillllll sekali...
Dan tidak akan membuatku mati.
Aku hanya bisa menjalani saja, mungkin langkahnya seperti 'banteng' yang mengejar matador.
ITA TIME TO CLEAN UP THE MESS!!!
No comments:
Post a Comment